Santika Indonesia Hotels & Resorts merupakan salah satu grup hotel di Indonesia dan
dikelola oleh PT. Grahawita Santika, unit bisnis Kelompok Kompas
Gramedia. PT. Grahawita Santika didirikan pada tanggal 22 Agustus 1981. Santika Indonesia Hotels &
Resorts telah memiliki lebih dari 40 hotel yang tersebar di seluruh Indonesia .
Sejak tahun 2006, Santika Indonesia Hotels & Resorts mengubah strateginya
berdasarkan segmentasi pasar dengan membagi beberapa brand menjadi The Royal
Collection, Hotel Santika Premiere, Hotel Santika, dan Amaris Hotel.
Visi Santika Indonesia Hotels &
Resorts adalah menjadi grup hotel terbesar di Indonesia dan merambah bisnisnya ke
Asia Tenggara. Pada akhir tahun 2012, Santika Indonesia Hotels &
Resorts akan mengelola setidaknya 64 properti, yang setara dengan 7.200+
kamar. Hingga sekarang, Santika Indonesia Hotels & Resorts menjadi kelompok
bisnis investasi dan pengelola hotel internasional termasuk vila mewah, hotel, resort, serta spa dan
restoran yang terdapat di dalam hotel dan resort-nya.
Pada awalnya, rencana pendirian sebuah hotel tidak disetujui oleh pihak
manajemen, karena pada saat itu bisnis hotel dianggap memiliki konotasi yang
negatif serta Return of Investment
dinilai berjalan lamban. Bagaimanapun juga, Bapak Binawarna Sardjan, anggota
Tim Investasi Kelompok Kompas Gramedia pada saat itu, bisa meyakinkan
Ketua Tim Investasi Kelompok Kompas
Gramedia, Bapak Indra Gunawan, untuk menyetujui rencana pendirian hotel.
Berkat kegigihan dan kerja keras Bapak Binawarman Sardjan, maka Hotel Santika
berhasil didirikan.
Beberapa tahun setelah Hotel Santika yang pertama diresmikan dan dikelola,
Hotel Santika pun berhasil mengembangkan sayapnya dan mencapai lebih dari 40
properti yang tersebar di Indonesia. Sesuai dengan brand value-nya, yaitu
“Indonesian Home” dan motto pelayanannya, yaitu “Hospitality from the Heart”,
Santika Indonesia Hotels & Resorts selalu menonjolkan nilai kebudayaan Indonesia ,
termasuk sisi keramah-tamahannya kepada seluruh tamunya.
Santika Indonesia Hotels & Resorts
Saat ini Santika Indonesia Hotels & Resorts memiliki empat brand,
yaitu The Royal Collection, Hotel Santika Premiere, Hotel Santika, dan
Amaris Hotel yang dibangun hampir di seluruh Indonesia.
Hotel Santika Premiere
Hotel Santika Premiere adalah brand untuk properti Santika Indonesia
Hotels & Resort berbintang empat. Saat ini, Santika Indonesia Hotels
& Resort telah memiliki delapan properti Hotel Santika Premiere
yang tersebar di Indonesia.
- Hotel Santika Premiere Beach Resort Bali
Hotel Santika Premiere Beach Resort Bali awalnya dikenal sebagai Sunset Beach Hotel. Hotel
ini mengoperasikan 20 kamar. PT. Grahawita Santika pun membeli dan
mengelola hotel ini pada tahun 1983 dan menjadi hotel kedua di jajaran
Santika Indonesia Hotels & Resorts. Hotel ini kemudian dibangun dan
direnovasi pada tahun 1986. Sekarang, Hotel Santika Premiere Beach
Resort Bali menjadi hotel berbintang empat dengan 164 kamar dan suite.
- Hotel Santika Premiere Semarang
Hotel Santika Premiere Semarang dibuka pada tanggal 21 Agustus 1990. Pada saat itu, hotel ini dikenal sebagai hotel tertinggi di Semarang. Hotel berlantai 11 ini memiliki 125 kamar dan suites, restoran dan lounge, ballroom, ruang meeting, spa, dan kolam renang.
- Hotel Santika Premiere Jogja
Pada tahun 1990, Daerah Istimewa Yogyakarta
dipilih sebagai hotel kelima di dalam jajaran Santika Indonesia Hotels
& Resorts. Hotel Santika Premiere Jogja resmi dibuka pada tanggal 17
Desember 1990. Hotel ini didesain dengan sentuhan arsitektur Kraton
Jogja. Hotel Santika Premiere Jogja memiliki 148 kamar.
- Hotel Santika Premiere Seaside Resort – Manado
Hotel Santika Premiere Seaside Resort – Manado
adalah sebuah hotel yang dimiliki oleh pihak lain, namun pengelolaannya
dipercayakan kepada PT. Grahawita Santika. Hotel berbintang empat ini
memiliki panorama pantai Bunaken yang indah. Hotel ini terletak di Tongkaena, Manado dan memiliki 72 kamar dan 29 cottage. Mantan Wakil Presiden Republik Indonesia, Try Sutrisno meresmikan Hotel Santika Premiere Seaside Resort – Manado pada tanggal 12 April 1997.
- Hotel Santika Premiere Jakarta
Hotel Santika Premiere Jakarta
dibangun pada tahun 1996. Hotel ini terletak dengan dengan pusat bisnis
Jakarta. Hotel berkapasitas 275 kamar ini dibuka pada tanggal 16
Februari 1998, saat krisis moneter melanda Indonesia. Pada tahun 2011,
Hotel Santika Premiere Jakarta memenangkan penghargaan Hotel Bintang 4
Terbaik di Indonesia Tourism Awards 2011 di Jakarta.
- Hotel Santika Premiere Malang
Kota Apel, Malang, terpilih menjadi Hotel Santika yang ke-12. Hotel Santika Premiere Malang
adalah hotel berbintang empat dengan gaya arsitektur yang minimalis
dengan kapasitas 112 kamar dan suite. Hotel ini resmi dibuka pada
tanggal 15 Desember 2004.
- Royal Ambarrukmo Yogyakarta
Royal Ambarrukmo Yogyakarta sebelumnya dikenal sebagai Ambarrukmo
Palace Hotel, salah satu hotel mewah berstandar internasional pertama di
Indonesia.
Ambarrukmo Palace Hotel pertama dibuka pada tahun 1966. Sayangnya,
hotel bersejarah ini sempat terlantar pada tahun 2005. Lalu di bawah
pengelolaan PT. Grahawita Santika, hotel ini terlahir kembali pada
tanggal 27 Oktober 2011. Royal Ambarrukmo mengelola 247 kamar dan suites
serta memiliki pemandangan Gunung Merapi yang indah.
- Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention – Medan
Pembukaan Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention – Medan diladakan pada tanggal 15 Februari 2012. Hotel berlantai 12 ini
memiliki 324 kamar dan suites serta dilengkapi dengan 8 ruang meeting,
Ballroom dengan kapasitas 1.000 orang, dan Convention Hall dengan
kapasitas 3.000 orang. Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention – Medan adalah hotel dan convention terbesar di kota Medan.
Hotel Santika
Hotel Santika adalah brand untuk properti Santika Indonesia Hotels
& Resorts berbintang tiga. Saat ini, Santika Indonesia Hotel &
Resorts memiliki 15 properti yang tersebar di Indonesia.
- Hotel Santika Pandegiling – Surabaya
Hotel Santika Pandegiling – Surabaya
resmi dibuka pada tanggal 20 Februari 1998. Hotel ini memiliki 124
kamar, restoran, dan ruang meeting. Hotel Santika Pandegiling – Surabaya
menjadi hotel pertama di Surabaya dan Hotel Santika keempat di Indonesia.
- Hotel Santika Pontianak
Hotel Santika Pontianak adalah hotel keempat yang pengelolaannya dipercayakan kepada PT. Grahawita Santika. Hotel Santika Pontianak terletak di pusat bisnis dan perdagangan Kota Pontianak. Hotel berkapasitas 129 kamar ini mulai beroperasi pada tanggal 11 Februari 2003.
- Hotel Santika Makassar
Dibuka pada tanggal 19 Januari 2007, Hotel Santika Makassar mengelola 108 kamar dan suites, restoran, spa, dan function room. Properti ini letaknya tidak jauh dari Pantai Losari
dan Lapangan Karebosi. Hotel Santika Makassar adalah Hotel Santika
keenam dan hotel ke-13 di jajaran Santika Indonesia Hotels &
Resorts.
- Hotel Santika Bogor
Hotel Santika Bogor dibangun di dalam Mal Botani Square.
Hotel Santika Bogor memiliki 143 kamar, restoran, ruang meeting dengan
kapasitas 150 orang, kolam renang, gym, dan spa. Hotel ini mulai
beroperasi pada tanggal 19 Desember 2008 dan peresmian pembukaannya
dilaksanakan pada tanggal 5 Februari 2009.
- Hotel Santika Bangka
Hotel Santika Bangka adalah hotel terbesar di Bangka, Pangkalpinang.
Hotel ini memiliki 125 kamar, restoran, ballroom berkapasitas 300
orang, kolam renang, dan gym. Peresmian Hotel Santika Bangka diadakan
pada tanggal 17 Desember 2009. Hotel ini terletak dekat dengan Bandara
Depati Amir Pangkalpinang serta pusat perkantoran dan perdagangan.
- Hotel Santika Balikpapan
Hotel Santika Balikpapan terletak di dalam Bandara Sepinggan Marsma Iswahyudi, Balikpapan.
Hotel Santika Balikpapan resemi dibuka pada tanggal 19 Mei 2010. Hotel
ini memiliki 134 kamar dengan peredam suara, sehingga tidak aka nada
kebisingan dan menjadi tempat yang nyaman untuk menginap. Hotel ini juga
menyediakan fasilitas check-in ke ruang keberangkatan bandara.
- Hotel Santika Kuta – Bali
Hotel Santika Kuta – Bali terletak dekat dengan Pantai Kuta.
Hotel ini mengelola 100 kamar, restoran, ruang meeting, kolam renang,
gym, dan spa. Hotel Santika Kuta – Bali mulai beroperasi pada tanggal 10
Oktober 2010.
- Hotel Santika Jemursari – Surabaya
Hotel Santika Jemursari – Surabaya terletak di dekat daerah industri dan perkantoran di Surabaya.
Hotel ini resmi dibuka pada tanggal 5 Juni 2011 dan memiliki 105 kamar
dan suites. Hotel Santika Jemursari – Surabaya adalah hotel kedua di
Surabaya dan Hotel Santika ke-12 di seluruh Indonesia.
- Hotel Santika Tasikmalaya
Hotel Santika Tasikmalaya
dibuka pada tanggal 24 September 2011. Hotel ini mengelola 97 kamar,
ballroom, dua ruang meeting, restoran, dan kolam renang. Hotel ini
memiliki pemandangan Gunung Galunggung yang indah.
- Hotel Santika Bengkulu
Hotel Santika Bengkulu
dibuka untuk umum pada tanggal 15 Desember 2011. Hotel ini menjadi
Hotel Santika ke-14 dan hotel ke-40 di jajaran Santika Indonesia Hotels
& Resorts. Hotel berlantai lima ini mengoperasikan 80 kamar. Hotel
Santika Bengkulu terletak tidak jauh dari benteng kolonial Inggris yang
terkenal, Benteng Marlborough.
- Hotel Santika Taman Mini Indonesia Indah - Jakarta
Hotel Santika Taman Mini Indonesia Indah – Jakarta adalah Hotel
Santika ke-15 atau hotel ke-44 di jajaran Santika Indonesia Hotels &
Resorts. Peresmian Hotel Santika Taman Mini Indonesia Indah – Jakarta
dilaksanakan pada 19 April 2012. Hotel ini terletak tidak jauh dari Taman Mini Indonesia Indah,
tempat rekreasi untuk memperkenalkan budaya Indonesia. Hotel ini
mengelola sekitar 124 kamar, restoran, ballroom, ruang meeting, dan
kolam renang.
Disadur dari berbagai sumber.
UNTUK PEMESANAN DAN BOOKING SILAHKAN KLIK DIBAWAH INI
0 komentar :
Post a Comment