Bingung berekreasi ke tempat yang bernuansa alam dan dekat dari Jakarta? Kebun Raya Bogor tempatnya. Sebuah lingkungan asri dengan lokasi Wisata Alam Terluas. Akhir tahun 2011 ini kebetulan saya mendapat libur beberapa hari.
Bosan dengan kota jakarta, saya memutuskan berekreasi ke kebun raya
bogor.
Berada di 60 km selatan Jakarta, atau hanya satu jam dengan menggunakan
kendaraan dari Jakarta. Kebun Raya Bogor terletak di kota Bogor di kaki
gunung Salak, yang dulu dikenal sebagai "Buitenzorg" yang berarti
"bebas perawatan". Memiliki curah hujan tinggi sepanjang tahun dan
iklim yang lebih dingin dibandingkan dengan kota metropolitan Jakarta.
Kebun Raya Bogor yang terkenal ini berada di lahan seluas 87 hektar.
Kami berangkat dari stasiun Jakarta-Kota dengan commuter
line, tarifnya Rp 7000 per orang hingga stasiun bogor. Dari stasiun
kota kami berangkat dengan commuter line di jalur kereta nomor 12
dengan waktu pemberangkatan pkl 7.45 pagi.
Selain digunakan untuk
tujuan bogor, jalur 12 juga digunakan untuk kereta menuju depok. Jadi
jangan sampai anda menaiki kereta yang salah. Karena jalurnya sama dan
jadwalnya hanya berselisih beberapa menit.
Commuter Line cukup
nyaman, ada ac yang cukup dingin, ada petugas keamanan di setiap
beberapa gerbong yang juga bertugas sebagai kondektur. Jadi anda tidak
perlu khawatir akan keamanan di dalam commuter line. Karena saya
berangkat pagi hari, maka saya ambil posisi duduk dalam kereta pada
bagian kanan agar tidak terkena paparan matahari yang menyilaukan,
selain itu posisi ini juga memungkinkan saya melihat berbagai tempat
wisata di ibukota seperti monas.
Setiba di stasiun bogor, kami
berangkat ke kebun raya dengan mengendarai angkutan umum bernomor 03
dari stasiun bogor, berhenti di pintu 2. Hati-hati dalam menaiki
angkot/kendaraan umum, apalagi jika penumpangnya hanya anda saja.
Karena anda akan dipaksa membayar Rp 25.000, sedangkan umumnya tarif
dari stasiun bogor hanya Rp 2000 per orang hingga kebun raya bogor.
Lalu untuk anda yang baru pertama kali ke stasiun kereta bogor, tidak
perlu heran dengan kebersihan stasiun yang kurang terjaga, sama saja
dengan stasiun kereta di jakarta.
Sesampainya
di pintu 2 kebun raya bogor kami harus berjalan kaki sekitar 1km.
Karena umumnya pintu 2 kebun raya bogor hanya dibuka pada hari libur.
Jadi jika anda ingin masuk, harus melalui pintu 1 dengan berjalan kaki
sekitar 1km dari pintu 2 atau mengendarai kendaraan umum bernomor 06
atau 13. Namun, kami memutuskan untuk berjalan kaki untuk lebih
menikmati perjalanan ini.
Tiket masuk Kebun Raya Bogor adalah
untuk motor Rp 3000, orang Rp 9500, mobil Rp 15500. Untuk usia 1 - 4
tahun tidak dikenakan biaya tiket. Kebun Raya Bogor memiliki luas 87
hektar, jadi jika anda mengelilinginya dengan berjalan kaki maka akan
cukup untuk membuat kaki anda terasa sakit. Sayangnya untuk berkeliling
di dalam kebun raya bogor sepeda, sepeda motor dan bus tidak diijinkan,
hanya mobil saja yang dapat berkeliling dengan bebas di dalam kebun
raya bogor. Namun, tersedia mobil wisata bagi pengunjung. Untuk menaiki
mobil wisata tersebut dikenakan biaya Rp 10.000 per orang. Dengan
menumpang mobil wisata tersebut anda tidak hanya dapat mengelilingi
kebun raya bogor, namun juga mendapat tour guide yaitu supirnya sendiri
yang akan menjelaskan mengenai berbagai koleksi tumbuhan yang terdapat
di kebun raya bogor. Perjalanan dengan mobil wisata dilakukan selama
sekitar 20 menit.
Di kebun raya bogor anda juga tidak perlu takut
akan harga makanan yang ditawarkan. Harganya tergolong wajar, dengan
rentang harga makanan berkisar mulai Rp 7000 dan untuk minuman berkisar
mulai Rp 2000. Namun, tetap budayakan untuk bertanya dulu harga setiap
makanan tersebut sebelum anda makan, ini wajib untuk para traveler.
Lelah
setelah menikmati hijaunya kebun raya bogor, saya pun kembali ke
jakarta. Dari kebun raya bogor saya ke tugu kujang dengan menumpang
kendaraan umum bernomor 13, dilanjutkan kendaraan umum bernomor 03
hingga stasiun kereta bogor. Alasan saya menumpang 2 kendaraan umum
berbeda tidak lain adalah untuk mempersingkat waktu dan menghindari
macet. Namun, jika anda ragu dan hanya ingin menumpang 1 kendaraan umum
saja anda dapat menumpang kendaraan umum 02 dekat kebun raya bogor atau
bertanya kepada petugas DLLAJ yg bertugas. Dalam pengalaman saya para
petugas ini sangat ramah dalam memberikan petunjuk.
Bogor adalah
kota hujan, jadi agar perjalanan wisata anda lebih nyaman saya sangat
menyarankan agar anda mengecek prakiraan cuaca sebelum anda berangkat.
Karena, jika di sana hujan maka anda tidak akan dapat menikmati
indahnya kebun raya bogor.
Wisata menuju Kebun Raya Bogor ini
tergolong wisata yang sangat murah. Untuk transportasinya sendiri dari
Stasiun Jakarta Kota hingga Kebun Raya Bogor pulang perginya hanya
menghabiskan biaya Rp 20.000 - Rp 22.000 tergantung pada berapa kali
transportasi yang ingin anda gunakan. Jika untuk makan anda
menghabiskan Rp 10.000 maka jika dihitung maka total biayanya hanya
sekitar 30 ribuan. Jika anda ingin membeli asinan sebagai makanan khas
kota bogor harganya bervariatif mulai Rp 8.000 per bungkusnya hingga Rp
12.000.
Disadur dari berbagai sumber.
0 komentar :
Post a Comment